Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

KUA dan Pemerintah Kecamatan Banjit Selengarakan Pembinaan dan Pembagian Sertifikat Majelis Taklim



Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Banjit bersama Pemerintahkan Kecamatan Banjit laksanakan pembinaan dan pembagian sertifikat bagi majelis taklim se-Kecamatan Banjit, selasa 25 januari 2022.

Puji Purwanto Adung menyampaikan, ” Ada 72 majelis taklim yang sudah terdaftar yang artinya belum semua majelis taklim yang  yang ada di kecamatan Banjit semuanya terdaftar. Salah satu tujuan pendaftaran majelis taklim yaitu berkaitan pendataan majelis taklim dari Kementrian Agama dan pelaksanaan program moderasi beragama, kita diminta menjadi umat yang wasatiyah yaitu umat yang tengah-tengah yang mampu menghargai antar umat beragama”. Ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut kepala KUA, Camat, Kapolsek, Danramil, Penyuluh Agama Islam, Ketua PKK Kecamatan Banjit, serta ketua dan sekretaris majelis taklim se-Kecamatan Banjit. Kegiatan ini mengusung tema, “Meningkatkan profesionalitas dan silaturahim menuju masyarakat Banjit yang religius, unggul, dan sejahtera”.

Nasrullah Ali selaku Kecamatan Banjit dalam sambutan dan arahanya menyampaikan, “Saya mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama membantu program kerja Pemerintah. Pandemi belum usai, saya bersinergi dengan Kapolsek dan Danramil Banjit dalam melakukan vaksin covid 19. Selanjutnya, untuk kegiatan majelis taklim dapat dilaksanakan tetapi tetap mematuhi protokol covid 19.” Ujarnya.(NK)